Breaking

"BAHAYA MASIH MENGANCAM"
"JANGAN KENDOR! TETAP JALANKAN PROTOKOL KESEHATAN"

Friday, April 24, 2020

Antisipasi Kecemasan Warga Terhadap Pandemi Covid-19, Biro SDM Polda Kaltim Buka Layanan Konseling Psikologi


Balikpapan(KALTIM).BM- Bagian Psikologi Biro SDM Polda Kaltim terjun langsung menyikapi dampak negatif pandemi covid-19 terutama dampak negatif pada bidang kesehatan, menurunnya kesehatan mental yang mengontrol kita untuk merasa cemas ataupun takut dengan kejadian pandemi covid-19 ini. Biro SDM Polda Kaltim pun memberikan pelayanan berupa Hotline Pelayanan Konseling Psikologi covid-19 terhadap masyarakat yang mengalami dampak pandemi yang telah terjadi ini dengan tujuan untuk mengurangi kecemasan.

Kegiatan Pelayanan Konseling Psikologi covid-19 ini dilakukan menggunakan media online berupa Whastapp yang langsung dihubungkan dengan seorang Psikolog dari Biro SDM Polda Kaltim yang akan memberikan Pelayanan Konseling Psikologi covid-19.

Karo SDM Polda Kaltim, Kombes Pol. Marjuki menjelaskan, dengan adanya pelayanan konseling psikologi covid-19 ini diharapkan masyarakat untuk tidak perlu terlalu cemas ataupun takut dengan wabah covid-19 yang terjadi.

“Pada dasarnya pelayanan konseling psikologi yang diberikan ini seperti bentuk trauma healing yang bisa kita berikan melalui media online,” jelas Karo SDM Polda Kaltim, Kamis (23/4/2020).

Jika mengalami kecemasan berlebih terhadap wabah covid-19 yang terjadi, maka Bagian psikologi Ro SDM Polda Kaltim siap melayani melalui hotline Whatsapp 0821-5742-3345 atau Psikologi Polda Kaltim, sdmpoldakaltim.com,
Jadwal Pelayanan Konseling Psikologi covid-19 ini dilaksanakan pada hari Kerja (Senin-Jum’at) pukul 10.00-18.00 WITA.

Baca Juga


# HK | Humas Polda Kaltim

No comments:

Post a Comment

" Klik! Informasi yang Anda Butuhkan "



"Prakiraan Cuaca Sabtu 20 April 2024"




"BOFET HARAPAN PERI"

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS