Breaking

"BAHAYA MASIH MENGANCAM"
"JANGAN KENDOR! TETAP JALANKAN PROTOKOL KESEHATAN"

Tuesday, November 19, 2019

Polisi Sebut Pelaku Bom Medan Anggota JAD Bukan Lone Wolf


JAKARTA.BM- Polri menjelaskan pelaku peledakan bom di Mapolrestabes Medan berinisial RMN yang berkaitan dengan kelompok Jamaah Ansharut Daulah (JAD) Medan, Senin (18/11/19).

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Dedi Prasetyo mengatakan hal itu diketahui dari 23 orang tersangka terkait bom itu yang merupakan anggota JAD Medan dengan pemimpinnya berinisial Y.

Awalnya, aparat kepolisian sempat menyatakan bahwa pelaku bom bunuh diri itu merupakan lone wolf. Namun, berdasarkan hasil investigasi, ditemukan fakta bahwa aksi bunuh diri itu dirancang secara berkelompok.

Dalam kelompok tersebut ada sejumlah peran. Mulai dari pihak yang mempersiapkan RMN sebagai pelaku bom bunuh diri, pihak yang merakit bom, dan sebagainya.

Brigjen Pol. Dedi Prasetyo dalam aksi bom bunuh diri itu, bom dirancang oleh tersangka NP dan K. Keduanya disebut memang memiliki kemampuan dalam hal perakitan bom.

“Bom dirakit oleh dua orang, dua orang itu punya kemampuan merakit bom, ransel diketahui, bagaimana dimasukkan,” terang Jendral bintang satu.

Di sisi lain, dijelaskan Dedi, dari 23 orang yang ditangkap tersebut, empat orang di antaranya diketahui langsung menyerahkan diri.

Karo Penmas Divisi Humas Polri menuturkan para tersangka tersebut pernah mengikuti latihan di Gunung Sibayak, Kabupaten Karo, Sumut, berbaiat kepada ISIS, hingga mengetahui rencana aksi bom bunuh diri yang dilalukan RMN.


Baca Juga


# HK | Humaspolri

No comments:

Post a Comment

" Klik! Informasi yang Anda Butuhkan "



"Prakiraan Cuaca Kamis 27 Februari 2025"




"BOFET HARAPAN PERI"

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS