Breaking

"BAHAYA MASIH MENGANCAM"
"JANGAN KENDOR! TETAP JALANKAN PROTOKOL KESEHATAN"

Friday, May 28, 2021

Kantor Fungsional Non Operasional PT Bank Sulteng di Jakarta Diresmikan


JAKARTA.BM- Gubernur Sulawesi Tengah Longki Djanggola, bersama Gubernur terpilih Rusdi Mastura meresmikan gedung Kantor Fungsional Non Operasional (KFNO) PT Bank Sulteng di Jakarta. Keberadaan gedung ini sebagai upaya memudahkan pelayanan kepada para nasabah yang berada di Ibu Kota.

Gubernur Sulawesi Tengah Longki Djanggola mengapresiasi kinerja manajemen Bank Sulteng karena dapat mendirikan gedung KFNO di Jakarta. Menurutnya, ini akan membuat pelayanan kepada nasabah yang berada di Jakarta semakin mudah. Terlebih, gedung tersebut dibangun di daerah strategis yaitu di Thamrin Residen di Thamrin city Residen. “Terima kasih kepada semua pihak atas dukungannya kepada Bank Sulteng sehingga bisa berkembang seperti saat ini,” ujar Djanggola saat peresmian di Hotel Indonesia Kempinski Jakarta, Jumat (28/5/2021).

Selain itu, dia juga mengapresiasi pertumbuhan aset dan laba yang dialami PT Bank Sulteng. Dirinya berharap, di tangan Gubernur Sulteng terpilih, dapat membuat PT Bank Sulteng semakin maju, sehingga dapat membangun Sulteng lebih baik.

Sementara itu, Rusdi Mastura menuturkan, di masa mendatang pihanya akan membangun interpreneur dan berbagai usaha termasuk PT Bank Sulteng selaku salah satu sumber pendapatan daerah. Dia mengatakan, Sulteng memiliki berbagai potensi besar yang dapat dikembangkan misaknya di bidang tambang.

Direktur Utama PT Bank Sulteng mengatakan, kehadiran KNFO di Jakarta merupakan kejutan di akhir masa jabatan Djanggola. Dia menyampaiakan rasa terima kasihnya kepada Djanggola yang telah memberikan dukungan kepada PT Bank Sulteng selama memimpin Sulteng.

Peresmian tersebut dihadiri pimpinan dan Anggota DPRD Provinsi Sulteng, perwakilan Wali Kota dan Bupati se Provinsi Sulteng, Komisaris PT Bank Sulteng, pihak PT Mega Koorporasi, serta Kepala Perangkat Daerah lingkup Pemda Propinsi Sulteng.(*)
 

Baca Juga

#Gan | Humas Sulteng

No comments:

Post a Comment

" Klik! Informasi yang Anda Butuhkan "



"Prakiraan Cuaca Rabu 24 April 2024"




"BOFET HARAPAN PERI"

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS