Breaking

"BAHAYA MASIH MENGANCAM"
"JANGAN KENDOR! TETAP JALANKAN PROTOKOL KESEHATAN"

Tuesday, May 5, 2020

Tanpa Pamrih, Sekelompok Komunitas Berbagi Takjil di Pantai Padang


Padang(SUMBAR).BM- "Kepedulian dan bukti kesolehan sosial ini bukan semata-mata ingin dipuji, atau disanjung dan sejenisnya, dan ini bukan bagian dari pencitraan komunitas, tapi memang semua relawan yang ada ini adalah menjalankan amanat dari dana yang terkumpul agar ditasyarufkan dengan amanah," ungkap Rizaldi mewakili rekan- rekan komunitasnya.

Lanjutnya, Ramadhan kali ini ada hal yang berbeda dengan Ramadhan yang lalu. Ramadhan kali ini dibayangi wabah Covid-19 dan pelaksanaan ibadah yang biasa dilakukan berbeda dengan Ramadhan tahun yang lalu.

Rizaldi
"Diantara amal ibadah yang sangat dianjurkan dalam bulan Ramadhan adalah memperbanyak shadaqah. Karena sesungguhnya shadaqah yang paling utama adalah shadaqah di bulan suci ramadhan. Sebagaimana dalam hadits rosulullah SAW hang diriwayatkan dari  Anas r.a, dikatakan: "wahai Rasulullah s.a.w, shadaqah apa yang nilainya paling utama?" Nabi s.a.w, menjawab: "Shadaqah di dalam bulan Ramadhan" ungkapan ini saya kutip dari Hadit Shahih, riwayat al-Tirmidzi, " papar Rizaldi.


Kegiatan berbagi takjil terpantau di Jalan Samudera Pantai Padang. Walau sederhana tapi memberikan kepuasaan tersendiri dari pengguna jalan dan masyarakat Pantai yang melewatinya. 

"Terima kasih, sebotol teh poci melepas buka puasa hari ini dan penganan gorengan gratis serasa nikmat, " kata Harapan pengguna jalan yang singgah melihat takjil gratis.

"Mari kita doakan saja, semoga komunitas yang peduli ini, anak keturunannya diberikan keberkahan dan turunannya jadi anak yang sholeh- sholehah, berbakti kepada agama, keluarganya, negara dan bangsa, karena melalui generasi muda ini maka dipundaknya estafet kepemimpinan bangsa ini bisa maju, sejahtera dan berkeadilan, " pungkasnya sambil mehidupkan sepeda motor.

Baca Juga

# Gan    

No comments:

Post a Comment

" Klik! Informasi yang Anda Butuhkan "



"Prakiraan Cuaca Rabu 24 April 2024"




"BOFET HARAPAN PERI"

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS