Breaking

"BAHAYA MASIH MENGANCAM"
"JANGAN KENDOR! TETAP JALANKAN PROTOKOL KESEHATAN"

Tuesday, March 10, 2020

Presiden Sambut Raja dan Ratu Belanda dengan Upacara Kenegaraan

Presiden Jokowi bersama Raja Belanda melakukan inspeksi pasukan pada upacara kenegaraan di Istana Kepresidenan Bogor, Selasa (10/3). (Foto: Humas/Agung).

Bogor(JABAR).BM- Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana menyambut kedatangan Raja beserta Ratu Belanda, Yang Mulia (Y.M) Raja Willem-Alexander beserta Y.M Ratu Maxima dengan upacara kenegaraan di Istana Kepresidenan Bogor, Provinsi Jawa Barat, Selasa (10/3). 

Rangkaian acara yang akan diikuti oleh Raja dan Ratu Belanda di Istana Kepresidenan Bogor adalah Sesi Foto Bersama, Penandatanganan Buku Tamu, Social Talk, Penanaman Pohon, Pertemuan Bilateral, dan terakhir diakhiri Joint Press Statement. 

Setibanya di Istana Kepresidenan Bogor, Raja Willem- Alexander beserta Ratu Maxima langsung disambut oleh Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana. 

Pada kesempatan tersebut, Ratu Maxima kemudian menerima bunga dari cucu Presiden Jokowi yakni Sedah Mirah. 

Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan mengumandangkan lagu kebangsaan kedua negara diikuti dengan pemeriksaan pasukan. 

Presiden Jokowi dan Raja Belanda kemudian saling mengenalkan para menteri dan delegasi yang turut hadir mendampingi dalam kunjungan kenegaraan kali ini. 

Acara dilanjutkan dengan sesi foto bersama dan pengisian buku tamu. Setelah itu, Presiden Jokowi dan Ibu Iriana beserta Raja dan Ratu kemudian menuju beranda Istana Kepresidenan Bogor untuk berbincang sebelum akhirnya melakukan pertemuan bilateral dan penyampaian keterangan pers bersama.

Baca Juga


# Gan | Setkab/FID/EN

No comments:

Post a Comment

" Klik! Informasi yang Anda Butuhkan "



"Prakiraan Cuaca Rabu 24 April 2024"




"BOFET HARAPAN PERI"

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS